+62-361-426450 [email protected]

Pusat Pendidikan dan Latihan Pariwisata Dhyana Pura merupakan sebuah Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) dibidang perhotelan. Lembaga ini sudah berdiri sejak tahun 1987 yang lalu, dengan beberapa program pelatihan seperti Front Office, Housekeeping, Food & Beverage service, Kitchen, Akomodasi dan Manajemen F&B. Sekarang PPLP Dhyana Pura memiliki 600 mahasiswa, yang belajar dan berlatih dari jenjang 1 – 3 tahun.

Dalam meningkatkan daya saing dan kemampuan mahasiswa dibidang perhotelan, maka diselenggarakan kegiatan Uji Kompetensi bagi seluruh mahasiswa PPLP Dhyana Pura yang akan lulus / tamat tahun 2015 ini. Uji kompetensi ini laksanakan di kampus PPLP Dhyana Pura oleh Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Pariwisata Indonesia / PARINDO Bali dari tanggal 3 – 7 Agustus 2015. Jumlah mahasiswa yang mengikuti Uji kompetensi ini adalah 264 orang yang terdiri dari beberapa bidang kehalian yaitu Front Office 28 orang, Housekeeping 43 orang, F&B Service 74 orang dan Kitchen/ cook 119 orang. Para lulusan PPLP Dhyana Pura akan dibekali / memiliki 2 sertifikat yaitu sertifikat kelulusan dari PPLP Dhyana Pura dan satu lagi adalah sertifikat kompetensi yang diberikan oleh LSP Pariwisata Indonesia.

Pembukaan kegiatan Uji Kompetensi ini dilaksanakan pada hari senin, 3 Agustus 2015, yang dihadiri oleh Direktur PPLP Dhyana Pura, I Gede Agus Mertayasa.SE.MM, Rektor Universitas Dhyana Pura, Dr. dr.Made Nyandra.Sp.Kj,M.Repro, FIAS, Manager Sertifikasi LSP Pariwisata Indonesia dan beberapa para assessor. Dalam kesempatan itu, Direktur PPLP Dhyana Pura menyampaikan bahwa betapa pentingnya uji kompetensi ini, dimana mahasiswa setelah selesai dalam pendidikan dan pelatihan di Dhyana Pura ini akan mecari / melamar pekerjaan dan sertifikat yang didapatkan akan sangat berguna dalam penilaian yang dilakukan oleh pihak hotel / industry. Uji kompetensi ini bertujuan untuk mengukur kompetensi dari mahasiswa serta akan mendapatkan pengakuan dari lembaga sertifikasi berupa sertifikat. Program pelatihan yang diterapkan di PPLP Dhyana Pura berdasarkan Competency Base Training (CBT) yang sesuai dengan kebutuhan di industry kerja. Sehingga diharapkan semua mahasiswa yang ikut dalam kegiatan uji kompetesnsi ini adalah kompeten sesuai dengan kehaliannya.

Manager sertifikasi LSP pariwisata Indonesia Gede Wijana menyatakan bahwa proses sertifikasi yang diselenggarakan di PPLP Dhyana Pura adalah merupakan perwujudan dari Manajemen PPLP Dhyana Pura dalam menyikapi persaingan di dunia kerja. Mahasiswa yang sudah lulus disiapkan dengan 2 sertifikat, sehinga mampu bersaing baik di dalam negeri dan luar negeri. LSP Parindo adalah merupakan LSP yang dibentuk oleh 3 lembaga yaitu unsur dari pemerintah, unsur dari industry / hotel / pengguna dan unsur dari BNSP ( Badan Nasional Sertifikasi Profesi ). Ini berarti bahwa proses assessment yang dilakukan adalah berdasarkan standar kerja yang ada di industry serta sertifikat yang dikeluarkan dan diberikan kepada mahasiswa adalah sangat diakui oleh pihak industry / hotel. Para assessor yang datang adalah merupakan para ahli di bidang perhotelan.

Sedangkan Rektor Universitas Dhyana Pura, menyatakan bahwa Proses unji kompetensi yang dilakukan terhadap mahasiswa PPLP Dhyana Pura adalah merupakan penilaian kompetensi yang dimiliki oleh setiap lulusan / mahasiswa setelah mereka mendapatkan teori dan praktek di kampus ini. Penilaian ini dilakukan oleh lembaga sertifikasi profesi yang independen, sehingga proses penilaian akan lebih terbuka, transparan dan akuntabel, serta akan diakui oleh pihak pengguna.

Dalam kesempatan ini, juga dapat diinformasikan bahwa PPLP Dhyana Pura masih melakukan penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2015 – 2016 sampai tanggal 31 Agustus 2013 . Kami mengajak semua generasi muda, siswa tamatan SMA dan SMK untuk bergabung dengan PPLP Dhyana Pura. Kami akan memberikan pelayanan yang terbaik dan siap meberikan pelatihan ( teori dan Praktek) sesuai yang dibutuhkan dalam dunia kerja.