+62-361-426450 [email protected]

Universitas Dhyana Pura (Undhira) melaksanakan PKKMB (Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru) 2024. Tema yang diangkat pada tahun ini adalah Membentuk Generasi yang Berkarakter, Religius, Nasionalis, Mandiri, Gotong Royong dan Berintegritas melalui Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Kegiatan PKKMB 2024 dilaksanakan secara offline di lapangan kampus Dhyana Pura dan online bagi mahasiswa RPL selama 3 (tiga) hari mulai dari tanggal 4-6 September 2024.

Hadir dalam pembukaan PKKMB Undhira 2024, Rektor Undhira, Para Wakil Rektor, Para Dekan dari 3 (tiga) Fakultas yang ada di Undhira, Fakultas Bisnis, Pariwisata, Pendidikan, dan Humaniora (FBPPH), Fakultas Kesehatan dan Sains (FKS) dan Fakultas Teknologi dan Informatika (FTI), Para kaprodi dari 18 Prodi yang ada di Undhira, Para Kepala Bagian, Pegawai dan Panitia Pelaksana dari Badan Eksekutif Mahasiswa Undhira.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia Dr. Dermawan Waruwu, S,Th., M.Si menyampaikan kepada mahasiswa baru bahwa ini adalah pertemuan pertama kita, dan dalam 4 (empat) tahun ke depan kita akan bersama-sama di tempat ini.

Lebih lanjut disampaikan oleh Dr. Dermawan bahwa PKKMB tahun ini diikuti oleh 709 mahasiswa beserta dengan 13 mahasiswa  tahun 2023 yang mengikuti tahun ini dari Program Magister (S2), Sarjana (S1), Profesi dan Diploma III. Peserta PKKMB Undhira tahun 2024 berasal dari 30 Provinsi yang ada di Indonesia yang sebagian besar berasal dari Bali dan NTT.

“Akhir dari pelaksanaan PKKMB ini diharapkan mahasiswa memiliki memiliki akhlak yang baik, memiliki rasa nasionalis yang tinggi, berintegritas, karakter percaya diri, berkualitas, kritis, berwawasan luas, bertanggungjawab, dan berperan aktif dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, tentunya akan memiliki kompetensi sehingga memiliki daya saing global.” Terang Dr. Dermawan Waruwu.

Selanjutnya Rektor Universitas Dhyana Pura, Prof. Dr. I Gusti Bagus Rai Utama, S.E., M.MA., M.A. dalam sambutannya mengucapkan selamat datang di keluarga besar kampus Universitas Dhyana Pura bagi mahasiswa baru, serta berharap semua mahasiswa baru sudah siap untuk mengikuti PKKMB serta mempersiapkan diri menempuh pendidikan.

Lebih lanjut Rektor yang merupakan Guru Besar bidang Bisnis Pariwisata ini berpesan kepada mahasiswa, “Bentuklah diri anda juga secara mandiri, disamping juga akan dibentuk oleh dunia pendidikan formal di kampus Dhyana Pura, dan yang lebih penting jangan ingkari perbedaan, terima perbedaan itu secara nyata dan dengan kenyataan, paparnya penuh semangat.

Kepala Lembaga Layanan Pendidikan  Tinggi Wilayah VIII Bali – NTB yang pada waktu kegiatan diwakili oleh Bapak I Wayan Sudarma, S.Sos., M.A.P menyampaikan agar mahasiswa didoktrin supaya bisa belajar dengan baik dan menerapkan MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) dengan baik oleh mahasiswa ke depannya, karena kita ingin meningkatkan mutu dari lulusan mahasiswa Undhira.

“Ada 9 Kriteria MBKM yang harus diterapkan oleh mahasiswa dalam pembelajaran ke depannya sehingga mutu dari Universitas dan mutu dari lulusan pasti baik. Dalam penerapan MBKM dari 9 Kriteria, penerapan MBKM harus diterapkan dalam kurikulum, mahasiswa bisa memilih sehingga setelah menyelesaikan studi di Undhira, mahasiswa memiliki kualitas mutu yang baik bahkan unggul” Terang Bapak I Wayan Sudarma.

Acara PKKMB ditandai dengan pengalungan tanda pengenal PKKMB dan pemakaian jas almamater yang diwakilkan oleh putra dan putri peserta PKKMB, dilanjutkan dengan pemukulan gong sebanyak 7 kali sebagai tanda UNDHIRA juga memberikan pendidikan sikap hidup berupa soft skill yang dituangkan dalam bentuk tujuh karakter Undhira yang berlaku bagi seluruh sivitas akademika Universitas Dhyana Pura.